You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kebakaran di Jl Swadaya 4 Jatinegara
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

60 Personel Gulkarmat Padamkan Kebakaran di Jatinegara

Sebanyak 60 personel dengan 12 armada pemadam yang dikerahkan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, berhasil mengatasi kebakaran di Jl Swadaya 4 RT 05/05 Kelurahan Jatinegara, Cakung, Jumat (2/6) pagi.

Butuh waktu satu jam lebih untuk memadamkan api

Kepala Seksi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat)Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, peristiwa yang terjadi sekitar pukul 04.28 ini menghanguskan delapan rumah kontrakan. Diduga, peristiwa ini dipicu korek api yang dimainkan seorang anak salah satu penghuni kontrakan.

"Kami butuh waktu satu jam lebih untuk memadamkan api. Proses pemadaman dan pendinginan dinyatakan  rampung sekitar pukul 06.02 ," ujar Gatot.

Anwar Salurkan Bantuan Bagi Penyintas Kebakaran Duren Sawit

Diakui Gatot,  akses jalan  yang sempit sempat menjadi kendala petugas saat menuju ke lokasi. Namun, dibantu warga kendala tersebut dapat teratasi.

"Luasan total areal yang terbakar sekitar 250 meter persegi," ungkap Gatot.

Akibat kejadian ini, sebanyak  12 KK dengan jumlah 42 jiwa kehilangan tempat tinggal. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24608 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye3031 personFolmer
  3. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2983 personDessy Suciati
  4. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1367 personFakhrizal Fakhri
  5. 30 Jakpreneur Ramaikan Bazar UMKM di Pasar Rebo

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1174 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik